Persebaya Surabaya siap memberi kontrak baru kepada Andik Vermansyah. Menurut CEO Persebaya, I Gede Widiade kontrak baru untuk pemain mungil Persebaya itu akan disiapkan untuk mencegah sang pemain pergi dari kota Surabaya.
"Ya, pastinya kita akan memperpanjang kontrak Andik. Bagi kami, ia adalah putra Surabaya, jadi saya pikir dia akan memprioritaskan untuk bermain di kampung halamannya. Saat ini kami sedang siapkan kontrak untuknya," kata I Gede Widiade kepada wartawan, Rabu (7/11).
Menurut I Gede, kontrak baru itu kemungkinan besar akan disodorkan kepada Andik pada akhir November atau Desember 2012. "Ini karena ada Piala AFF 2012, jadi, mungkin akan kami rampungkan akhir bulan November atau setelah AFF," jelas I Gede Widiade.
I Gede menambahkan langkah itu dilakukan untuk menghalangi klub lain merekrut Andik. Seperti yang diketahui, kepiwaian Andik dalam mengolah bola telah menarik perhatian sejumlah klub. Teranyar, peserta Liga Super Malaysia, Negeri Sembilan disebut ingin merekrut Andik.
"Untuk ketertarikan Negeri Sembilan, saya tidak tahu. . Tapi memang, tidak bisa dipungkiri, siapa sih yang tidak tertarik dengan Andik?" jelas I Gede Widiade.
Editor | : | Frengky Aruan |
Komentar