Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alex Ferguson Ingin Saingi Prestasi Liverpool

By Ade Jayadireja - Kamis, 8 November 2012 | 12:08 WIB
Sir Alex Ferguson
Getty Images
Sir Alex Ferguson

Manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson, mengusung target tinggi di musim 2012/13. Ia bertekad menyaingi sang rival, Liverpool, dalam perolehan trofi Liga Champion.

Sejauh ini Liverpool sudah mengoleksi lima piala Liga Champion (1977, 1978, 1981, 1984, 2005). Sementara itu, United baru memiliki tiga (1968, 1999, 2008).

Sebagai klub besar, Sir Alex Ferguson merasa bahwa tiga titel Liga Champion belum cukup. Ia menginginkan yang lebih.

"Dalam konteks sejarah klub, kami harus memenangi lebih banyak trofi Eropa dan saya ingin kami sejajar dengan Liverpool, rival terbesar kami. Begitu juga dengan Bayern Muenchen dan Ajax," kata Ferguson seperti dikutip Daily Mail.

"Anda telah melihat karier saya. Selama ini saya telah mempersembahkan dua trofi di kejuaraan Eropa dan Piala Winners. Saya bangga dengan itu," imbuhnya.

Perjalanan United di Liga Champion musim 2012/13 terbilang sangat mulus. Mereka berhasil memastikan langkah ke babak knock-out usai membenamkan Sporting Braga dengan skor 3-1, Kamis (8/11).


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X