Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Clippers Bahagia, Lakers Menderita

By Ade Jayadireja - Kamis, 8 November 2012 | 12:54 WIB
Kobe Bryant
Getty Images
Kobe Bryant

Dua klub asal kota Los Angeles, Clippers dan Lakers, meraih hasil berbeda dalam pertandingan lanjutan NBA pada Kamis (8/11) pagi WIB. Clippers berhasil menekuk San Antonio Spurs, sedangkan Lakers mendapat kekalahan saat bertandang ke markas Utah Jazz di EnergySolutions Arena.

Lakers, yang skuadnya berisi sederet pemain bintang, harus mengakui keunggulan Jazz dengan skor 86-95. Sumbangan 28 poin dari Kobe Bryant belum mampu menghindarkan klub asuhan Mike Brown itu dari kekalahan. Dwight Howard juga hanya menorehkan 19 poin.

Di kubu Jazz, angka tertinggi diraih oleh Al Jefferson. Ia mencatatkan dobel-dobel lewat raihan 18 poin dan 10 assist.

Ini merupakan kekalahan keempat Lakers dalam lima pertandingan terakhir. Alhasil, sekarang mereka terdampar di dasar klasemen overall wilayah Barat.

Tak lama setelah berlangsungnya partai Lakers versus Jazz, giliran Clippers yang menjamu Spurs di Staples Center. Mereka sukses memenangi laga tersebut lewat kedudukan 106-84.

Kemenangan Clippers tak lepas dari jasa forward andalan mereka, Blake Griffin. Juara Slamdunk Contest 2011 itu bermian apik dengan mengumpulkan 22 poin dan 10 rebound, lalu dibuntuti DeAndre Jordan dengan 20 poin.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X