Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Lazio, Erik Lamela Dapat Catat Rekor Pribadi

By Syamsul Arif - Kamis, 8 November 2012 | 17:48 WIB
Erik Lamela
Claudio Villa/Getty Images
Erik Lamela

Penyerang AS Roma, Erik Lamela, dapat melewati torehan para pendahulunya di klubnya, yaitu Francesco Totti, Abel Balbo, dan Enrique Guaita, apabila ia kembali mencetak gol pada pertandingan Derby della capitale, melawan Lazio, Minggu (11/11) malam WIB, di Olimpico.

Erik Lamela telah menyamai rekor ketiga seniornya di AS Roma itu ketika ia berhasil menetak gol pada lima pertandingan beruntun Roma pada Serie A 2012/13. Lamela rutin mencetak gol untuk klubnya sejak pekan ketujuh Serie A melawan Atalanta. Ia terus mencetak gol pada pertandingan Roma selanjutnya melawan Genoa, Udinese, Parma, dan Palermo. Total, Lamela mencetak enam gol pada lima pertandingan itu.

Apabila ia kembali mencetak gol pada partai Derby della Capitale, melawan Lazio pada pekan ke-12 Serie A. Lamela akan melewati torehan para seniornya itu sekaligus semakin dekat dengan catatan Rodolfo Volk, yang mampu mencetak gol pada tujuh pertandingan beruntun di Serie A untuk AS Roma.

Erik Lamela membela AS Roma sejak musim 2011/12. Ia ditransfer dari River Plate dengan mahar sebesar 12 jutaa Euro. Pada musim pertamanya di Tim Srigala, Lamelda tampil di 31 pertandingan dengan mencetak enam gol dan enam assist. Sampai pekan ke-11 Serie A 2012/13, Lamela telah tampil di 10 pertandingan dengan mencetak tujuh gol dan satu assist.


Editor : Syamsul Arif


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X