Menjelang laga Italia kontra Prancis Kmais (15/11) dini hari WIB kabar buruk kembali menimpa timasuhan Cesare Prandelli. Pablo Osvaldo harus meninggalkan kamp latihan karena cedera.
Sperti dilansir Football Italia, striker berdarah Argentina itu dipastikan akan absen membela Gli Azzuri karena cedera engkel. Osvaldo harus kembali ke klubnya, AS Roma unutk menjalani pemeriksaan.
Cedera ini sebenarnya sudah dirasakan Osvaldo sejak pertandingan Derby della Capitale melawan Lazio Minggu (11/11). Namun, striker berusia 26 tahun ini baru merasakan engkelnya semakin parah pada saat berlatih bersama tim nasional Italia.
Osvaldo memiliki musim yang baik sejauh ini bersama Roma dan tim nasional Italia. Ia sudah mencetak enam gol dari delapan penampilan bersama Roma di Serie A dan tiga gol dari empat laga bersama Azzuri di Kualifikasi Piala Dunia.
Italia akan bertemu Prancis di Stadion Ennio Tardini, markas kebanggaan tim Serie A, AC Parma.
Editor | : | Krisna Octavianus |
Komentar