Mantan gelandang AC Milan, Gennaro Gattuso, prihatin dengan kondisi mantan klubnya saat ini. Merosotnya prestasi I Rossonerri diprediksi karena ada yang beres dalam pembelian pemain pada musim lalu.
Gennaro Gattuso menyebut ada kesalahan dalam kebijakan Milan saat memilih membeli striker M’baye Niang dari Cean FC, Prancis pada awal musim 2012/13 ini.
“Kesalah itu dapat dilihat saat Milan mendapatkan beberapa pemain muda, seperti M’baye Niang. Ia pemain yang sangat bagus, tapi setiap hari ia hanya mengumpulkan masalah,” ujar pemain yang kini memperkuat Sion FC seperti dilansir Inside Futbol.
"Sepanjang keberadaan Niang di Milan, ia belum mampu beradaptasi dengan baik. Terbukti ia sangat kesulitan dalam menerapkan pola permainan pelatih, Massimiliano Allegri. Sejak ia direkrut Agustus silam, Niang hanya mampu tampil sekali, ketika Milan mengalahkan Bologna, 2 September lalu," jelasnya.
"Milan adalah klub yang tidak pernah melakukan kesalahan dalam pembelian pemain."
Gatusso sendiri merupakan salah satu pemain yang rela meninggalkan Milan bersama pemain veteran lainnya, seperti Alessandro Nesta dan Clarence Seedorf, demi melakukan peremajaan di San Siro.
Editor | : | Vessy Dwirika Frizona |
Komentar