Tak hanya Samsidar, pemain lain yang kini memperkuat timnas Indonesia nyatanya juga masih bingung dengan masa depan di klub. Andik Vermansyah, salah satu penggawa timnas, mengaku belum mendapatkan kepastian dari Persebaya Surabaya.
Menurut Andik, Persebaya sendiri sudah memutus kontrak dengannya. Pemutusan kontrak tersebut diakui Andik membuat dirinya tak lagi mendapat gaji dari klub berjuluk Bajul Ijo itu.
Pendapatan utama untuk memenuhi kebutuhan saat ini dijelaskan pemain mungil yang sempat mencicipi latihan di DC United itu, hanya dari timnas Indonesia saja. Oleh karena itu, Andik mengaku akan meminta kejelasan dari manajemen Persebaya.
"Ini akan saya lakukan karena ada tawaran juga dari klub lain. Karena itu saya ingin kejelasan dari manajemen seperti apa," terang Andik di Jakarta, Selasa (13/11).
Andik mengatakan kejelasan dari manajemen Persebaya sangat diperlukan. Selain untuk memudahkannya berkomunikasi dengan klub di IPL dan ISL, ini supaya nasibnya seusai membela Indonesia di Piala AFF 2012 tak menggantung.
"Untuk saat ini saya fokus saja ke timnas. Mudah-mudahan sebelum berangkat ke Malaysia untuk mengikuti Piala AFF 2012 sudah mendapat kejelasan.
Editor | : | Frengky Aruan |
Komentar