Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Spanyol Buktikan Kelasnya di Panama

By Windu Puspa Ningtyas - Kamis, 15 November 2012 | 11:40 WIB
Pedro usai cetak gol.
Rodrigo Arangua/Getty Images
Pedro usai cetak gol.

1. Pedro menjadi bintang lapangan kala mampu mencetak dua gol.

Setelah hasil imbang di laga kualifikasi Piala Dunia 2014 kontra Prancis, Spanyol kini mampu menang atas Panama. La Roja mampu mendominasi pertandingan, khususnya di lini tengah. Tidak perlu menunggu lama, lewat aksi Andres Iniesta di lapangan tengah  dan berhasil memberikan umpang ke Pedro hingga mampu mencetak gol pertama di menit 16.

15 menit berselang, David Villa mampu mencetak gol kedua La Roja. Lalu di menit-menit akhir babak pertama, Pedro kembali menjadi aktor kemenangan dengan mencetak gol kedua. Kedudukan 3-0 di paruh pertama.

Setelah rehat, Panama mampu memperbaiki penampilan mereka. Namun sayangnya belum mampu menembus pertahanan Spanyol. Sebaliknya, pasukan Del Bosque lewat Sergio Ramos mampu menambah pundi-pundi gol. Selanjutnya giliran pemain debutan, Markel Susaeta mampu menjawab kepercayaan sang pelatih dengan pencetak gol terakhir Sapnyol di menit 84.

Namun, akhirnya sang tuan rumah mampu mencetak skor lewat titik putih di menit 87, setelah Cesc Fabregas melakkan pelanggaran. Gabriel Gomez menjadi algojo Panama dan mampu mengeksekusinya dengan sempurna. Meski kalah, Panama patt bangga mampu mencetak sebiji gol ke gawang Juara Dunia dan Eropa itu.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X