Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alves Ungkap Alasan Kepergian Pep Guardiola

By Windu Puspa Ningtyas - Jumat, 16 November 2012 | 08:45 WIB
Daniel Alves
Davis Ramos/Getty Images
Daniel Alves

Bek Barceloona, Daniel Alves, mengutarakan tentang keputusan dibalik hengkangnya Pep Guardiola. Menurut pemain internasional Brasil itu, dia dan rekan satu tim lainnya  merupakan alasan utama sang pelatih pergi dari Camp Nou.

Prestasi Guardiola bersama Barcelona tentu sudah tak diragukan lagi. Sejak membesut pada 2008, pria berkepala plontos itu telah mempersembahkan juara La Liga selama tiga kali, dua trofi Copa Del Rey, Supercopa Spanyol, dua Liga Champion, dua Piala Super UEFA, dan dua kali memenangi Piala Dunia antar klub. Namun, sepertinya hubungan sang pelatih dan pemain tidak berjalan harmonis.

Alves mengungkapkan alasan kepergian Guardiola karena para pemain tidak lagi menaruh respek kepada sang pelatih. Mereka tidak melakukan apa yang diinginkan sang manajer. Padahal, dalam rentan waktu empat tahun, Guardiola tercatat sebagai pelatih tersukses Blaugrana.

"Pep mengatakan dia akan pergi jika kami sudah tidak memberikan respon positif terhadapnya. Di lapangan, kami memang tidak melakukan apa yang dia inginkan. Itulah kenapa para pemain merasa bertanggung jawab atas kepergian Pep," kata Alves kepada Le Buteur.





Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X