Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Christian Eriksen Tidak Dapat Gantikan Sneijder

By Syamsul Arif - Jumat, 16 November 2012 | 16:59 WIB
Christian Sneijder
Dean Mouhtaropoulos/Getty Images
Christian Sneijder

Bintang muda Ajax Amsterdam, Christian Eriksen, mengakui bahwa dirinya akan mempertimbangkan kemungkinan bermain di Italia, termasuk membela Internazionale. Namun, Eriksen mengingatkan bahwa dirinya tidak dapat menggantikan peran Wesley Sneijder di La Beneamata.

Sebelumnya banyak laporan yang menyebutkan bahwa Christian Eriksen akan menjadi buruan utama Internazionale. Hal itu akan terjadi apabila kubu Il Nerazzurri menjual Wesley Sneijder ke klub lain pada Januari 2013 atau akhir musim 2012/13. Eriksen tidak membantah kabar ketertarikan Inter terhadap dirinya, tetapi ia mengingatkan klub Italia itu bahwa ia tidak dapat menggantikan peran Wesley Sneijder apabila dirinya nanti memperkuat klub itu.

"Syaa tidak dapat menggantikannya. Saya bukan pemain bernomor punggung 10," kata pemain asal Denmark ini kepada Gazzetta dello Sport.

"Banyak klub yang menginginkan saya, tetapi saya pertama kali mendengar nama Inter. Saya akan memutuskan masa depan secepatnya. Saya akan melihat semua kemungkinan bermain, baik di Italia, Inggris, dan Spanyol."

"Namun, sebelum meninggalkan Ajax, saya masih ingin memenangi sesuatu. Saya akan berkonsentrasi untuk mewujudkan itu," tutup pemain berusia 20 tahun ini.

Kontrak Christian Eriksen di Ajax akan berakhir pada Juni 2014. Eriksen sudah menyatakan bahwa ia tidak ingin memperpanjang kontraknya itu, sehingga Ajax harus menjual dirinya pada Januari 2013 atau awal musim 2013/14. Apabila Ajax tidak menjual Eriksen pada kedua waktu itu, maka Eriksen akan dapat pindah dengan status bebas transfer pada akhir musim 2013/14.


Editor : Syamsul Arif


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X