Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Karanka, Mourinho dan Ronaldo Sosok Luar Biasa

By Jaka Sutisna - Jumat, 16 November 2012 | 22:31 WIB
Aitor Karanka, sebuah kehormatan bekerja di samping Jose Mourinho.
Gonzalo Arroyo Moreno/Getty Images
Aitor Karanka, sebuah kehormatan bekerja di samping Jose Mourinho.

Asisten pelatih Real Madrid, Aitor Karanka memberikan penghormatannya atas kepribadian Jose Mourinho dan profesionalisme yang ditunjukkan Cristiano Ronaldo. Karanka bicara tentang berbagai topik kepada sponsor klub, Bwin, salah satunya membahas Mourinho.

"Bekerja bersama Mourinho merupakan suatu kehormatan. Selain bekerja dengannya, melihat caranya dan menikmati itu, hal yang terpenting adalah mengetahui kepribadian Mourinho," ujar Karanka.

"Ronaldo menunjukkan profesionalismenya setiap hari, ia selalu ingin memperbaiki diri. Ia adalah pemain yang baik," puji Karanka.

Mantan bek tengah Madrid tersebut kemudian memberikan pemikirannya tentang siapa yang akan diturunkan sebagai bek tengah Madrid kala menghadapi Athletic Bilbao.

"Untungnya kami memiliki Pepe dan Sergio Ramos di posisi bek tengah. Bagi saya mereka adalah yang terbaik di dunia. Lalu ada Raphael Varane, yang memiliki masa depan cerah, Raul Albiol, juara dunia dan Eropa, dan Ricardo Carvalho, yang telah menjadi panutan sejak lama," terang Karanka.

"Meskipun saat ini Athletic tidak sedang dalam performa terbaiknya, mereka tetap akan menyulitkan kami. Mereka memiliki banyak pemain berkualitas dan jika Anda menganggap remeh, mereka bisa menghadirkan malapetaka terhadap tim Anda," pungkas Karanka.


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X