Di tengah persiapan tim nasional Indonesia jelang keberangkatan ke Malaysia untuk mengikuti Piala AFF 2012, PSSI terus berupaya mencari dana. Menurut berita yang beredar, PSSI mengadakan pertemuan dengan beberapa pengusaha untuk menggalang dana untuk timnas di Hotel Mulia, Jakarta, Senin (19/11).
Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin sendiri tak menampik terkait pertemuan itu. Menurutnya, pertemuan yang digelar pukul 19.00 WIB itu, kemungkinan akan dihadiri 30-40 orang. Namun begitu, Djohar tak menyebut secara detail perihal pihak-pihak yang akan hadir.
"Yang jelas, kami hanya duduk-duduk dan sekedar silahturahmi. Di pertemuan itu, kami akan memberi penjelasan soal timnas. Mudah-mudahan sukses dan timnas siap," jelas Djohar.
Pertemuan yang digelar itu tentunya bukan tanpa sebab. Sejauh ini, pendanaan untuk timnas Indonesia sendiri masih belum jelas. Seperti yang diindikasikan Djohar, pemerintah belum mau memberi bantuan dana untuk tim yang akan berlaga di Piala AFF 2012. Djohar sendiri terlihat kecewa dengan keenganan pemerintah mendanai timnas.
"Berdasarkan sejarah, Federasi Sepak Bola Asean terbentuk dari organisasi Asean. Setelah AFF terbentuk, maka ada kejuaran yang disepakati. Dalam kesepakatan, tim yang tampil adalah mewakili negara, jadi, bukan klub. Oleh sebab itu, dari turnamen ke turnamen kami selalu mendapat bantuan. Untuk Piala AFF 2012, kami sudah meminta, tapi mungkin ada alasan mengapa pemerintah belum memberi," ujar Djohar.
Editor | : | Frengky Aruan |
Komentar