Wasit Mark Clattenburg dipastikan kembali absen memimpin pertandingan Premier League pada akhir pekan nanti. Itu akan menjadi pekan keempat secara beruntun Clattenburg tak bertugas menjadi pengadil di lapangan hijau sejak tersangkut kasus dugaan rasisme.
Mark Clattenburg sedang menjalani pemeriksaan Federasi Sepak Bola Inggris (FA) terkait pengaduan pihak Chelsea yang menuduh wasit berusia 37 tahun itu telah melontarkan kata-kata berbau rasisme kepada John Obi Mikel. Investigasi masih terus berlanjut dan keputusan akhir akan diumumkan pada pekan ini.
Sebuah badan independen juga masih terus mempelajari semua barang bukti sebelum memberikan rekomendasi. Ketika semua proses sedang berlangsung, Clattenburg masih tetap menyangkal telah melakuan pelecehan rasial seperti yang dituduhkan pihak The Blues.
Menurut laporan Guardian, Clattenburg tidak ingin bertugas di lapangan hijau hingga masalah ini selesai. Artinya, ia tidak akan menjadi wasit di salah satu laga yang akan mentas pada akhir pekan nanti.
Hingga saat ini, FA telah meminta keterangan dari beberapa pemain Chelsea, termasuk Mikel, dan Clattenburg. Dua asisten wasit, Michael McDonough dan Simon Long, serta ofisial keempat, Michael Jones, juga telah memberi kesaksian.
Editor | : | Oka Akhsan M. |
Komentar