39.
Dominasi PIM NAD atas Champ berlangsung sepanjang pertandingan. PIM NAD tampil sangat agresif sehingga gagal dibendung Champ.
Pada kuarter pertama PIM NAD langsung unggul 29-11 dan berlanjut di akhir kuarter kedua dengan 35-20. Pada perempat ketiga, PIM NAD semakin perkasa dengan menambah 23 poin sedangkan Champ hanya mencetak 12 poin. Di kuarter terakhir, PIM NAD mencetak 22 poin sedangkan Champ hanya menambah tujuh poin.
"Tim bermain sangat bagus. Mereka fokus saat bertahan maupun menyerang. Penampilan tim sangat sempurna," kata Lukman Hasibuan, pelatih PIM NAD, usai pertandingan.
Kemenangan ini membawa PIM NAD meraih topi bergilir PBL Indonesia. serta hadiah uang sebesar 50 juta rupiah.
Editor | : | Eky Rieuwpassa |
Komentar