Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

San Antonio Spurs Menang Lewat Dua Kali Overtime

By Ade Jayadireja - Senin, 26 November 2012 | 14:09 WIB
San Antonio Spurs versus Toronto Raptors.
My San Antonio
San Antonio Spurs versus Toronto Raptors.

San Antonio Spurs masih melaju cepat bak kereta. Mereka mendapatkan kemenangan ketiga secara beruntun usai menundukkan Toronto Raptors, Senin (26/11) pagi WIB.

Pertarungan Spurs versus Raptors berjalan sangat sengit. Saking ketatnya persaingan, kuarter keempat harus disudahi dengan skor seri 88-88. Bahkan kedua tim kembali menuai hasil imbang 97-97 di akhir babak overtime.

Karena kedudukan masih imbang, pertandingan harus berlanjut ke babak overtime kedua. Di babak ini Spurs tampil lebih dominan. Mereka menggelontorkan 12 poin untuk menyudahi perlawanan Raptors dengan skor akhir 111-106.

Tony Parker menjadi bintang kemenangan Spurs. Ia bermain apik dengan menyumbang 32 poin dan lima assist. Sementara itu, pendulang angka tertinggi di Raptors adalah DeMar DeRozan lewat raihan 29 poin.

"Di overtime kedua kami nyaris kalah dan mereka beralih ke pick and roll. Saya hanya mencoba untuk mendapatkan ritme terbaik dan menjadi agresif," kata Parker di situs resmi NBA.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X