Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Simeone Tidak Khawatir dengan Rekor Buruk Atletico

By Jaka Sutisna - Sabtu, 1 Desember 2012 | 00:48 WIB
Diego Simeone dan Radamel Falcao
Getty Images
Diego Simeone dan Radamel Falcao

Atletico Madrid harus dibayangi rekor buruk di El Derby Madrileno kontra Real Madrid. Los Colchoneros akan bersua Los Merengues, Minggu (2/12) dini hari WIB, dengan modal tanpa kemenangan dalam 13 tahun! Dari 22 pertemuan terakhir di La Liga dan Copa Del Rey hasil terbaik yang ditorehkan adalah lima kali imbang sisanya kalah 17 kali.

Atleti juga dinilai terlalu bergantung kepada striker tajam nan buas, Radamel Falcao. Sejauh ini El Tigre memang seolah menjadi sosok tak tergantikan di lini serang Atleti. Pemain asal Kolombia itu telah mengoleksi 11 gol sejauh ini.

Namun, sang entrenador Diego Simeone tak khawatir dengan rekor buruk klubnya di Derby dan stigma ketergantungan kepada Falcao yang dicap banyak kalangan.

"Kami tidak berhenti memikirkan tentang rekor. Kami siap dan berkomitmen. Saya tidak ingin berhenti dan melihat ke masa lalu, kami hanya akan fokus dengan apa yang kami hadapi sekarang," tegas Simeone.

"Kami hanya memikirkan permainan sebagai sebuah tim, seperti yang telah kami lakukan selama ini. Kami tidak berpikir secara individual, hanya sebagai sebuah tim dan pada akhirnya membuat individu berkembang," urai mantan pelatih Catania itu.

"Dalam hidup ketika Anda akan melalui berbagai macam cobaan, persatuan akan memberikan kekuatan. Fans mungkin tidak akan mendampingi kami di laga ini karena tiket yang mahal, tapi kami harus terus bersatu," tandas El Cholo.


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X