1 di Allianz Arena, Ahad (2/12) dini hari WIB. Hasil tersebut membuat perasaan Mario Gomez bercampur aduk karena tidak tahu harus marah atau cukup puas.
Toni Kroos sempat memecah kebuntuan dan membawa Muenchen unggul 1-0 di babak kedua, namun Mario Goetze mampu menyelamatkan Dortmund dari kekalahan. Dengan begitu pasukan Jupp Heynckes menjaga jarak dari pesaing di puncak klasemen.
Saat ini Muenchen masih menempati posisi teratas klasemen sementara Bundesliga dengan 38 poin. Meski tetap berjarak 11 poin dari Dortmund yang duduk di posisi ketiga, Bayern sekarang terpaut delapan poin dari Bayer Leverkusen di urutan kedua.
"Ini adalah perasaan campur aduk. Di akhir anda perlu memenangi pertandingan. Kami mendapatkan tiga peluang bagus," kata Gomez seperti dikutip Soccerway.
"Akan tetapi hasilnya berakhir imbang. Kami bisa bertahan dengan itu, namun di level seperti itu anda tentu ingin menang. Kemudian anda duduk di ruang ganti dan merenung. Kami tidak tahu apakah harus marah atau cukup puas. Saya tidak tahu," ungkapnya.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Komentar