Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ronaldinho Ingin Reuni dengan Scolari di Timnas

By Ade Jayadireja - Sabtu, 8 Desember 2012 | 09:59 WIB
Ronaldinho
Getty Images
Ronaldinho

Ronaldinho memang menjadi sosok legenda tersendiri bagi publik Brasil. Kemampuan ajaibnya mengolah bola dan sebagai trequartista menawan tak perlu diragukan lagi.

Bahkan Dinho dianggap sebagai guru dari Lionel Messi saat keduanya masih berkostum Barcelona. Meski sudah berusia 32 tahun, playmaker satu ini baru mendapat penghargaan.

Dia yang bermain di Atletico Mineiro, baru saja disematkan sebagai pemain terbaik Liga Brasil musim ini. Hal tersebut menunjukkan Ronaldinho belum habis.

Sang pemain pun ternyata masih memiliki hasrat untuk membantu timnas Brasil bangkit. Apalagi pelatih baru adalah Luiz Felipe Scolari yang notabene adalah pelatihnya saat mengangkat Piala Dunia 2002 lalu.

"Aku selalu percaya bisa menolong timnas. Aku sangat menyukai gaya melatih Scolari, sehingga aku merasa bisa kembali ke dalam skuat Brasil bersamanya," paparnya.

Laporan Tribunnews


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X