4 dari Norwich City di Liberty Stadium pada Sabtu (8/12). Bek Norwich, Sebastien Bassong, dikabarkan menjadi korban atas aksi pelecehan yang dilakukan fan tuan rumah ini.
Aksi rasisme terjadi usai Robert Snodgrass mencetak gol keempat Norwich pada menit ke-77. Kala itu, seorang penonton terlihat mempraktekkan gerakan binatang monyet yang ditujukkan pada Bassong. Akibat kejadian ini, beberapa pemain Norwich terpaksa menahan Bassong agar tak mendekati kerumunan suporter rasis tersebut.
"Sebuah insiden terjadi setelah gol keempat Norwich dan Sebastien Bassong telah membuat wasit menyadari bahwa ia menerima perlakuan rasis dari penggemar Swansea City," tulis pernyataan Swansea yang dilansir laman Skysports.
"Sejak laporan itu dibuat, dalam waktu 10 menit pihak keamanan telah memperoleh rekaman CCTV, menelitinya, dan mengidentifikasi orang yang diduga melakukan aksi tersebut, serta menginterogasinya. Dan dalam periode 10 menit kemudian, seorang penonton laki-laki ditangkap karena melakukan pelanggaran rasisme di depan umum."
"Sebagai suatu klub sepak bola, Swansea City membenci aksi rasisme dan telah bekerja keras untuk tetap menyingkirkannya dari klub," tambah pernyataan tersebut.
Editor | : | Octa Kusuma Nugraha |
Komentar