LA Lakers kembali akrab dengan kekalahan. Setelah ditaklukkan Oklahoma City Thunder pada 7 Desember lalu, mereka meraih hasil serupa ketika menjamu Utah Jazz di Staples Center, Senin (10/12) siang WIB.
Lakers sempat tampil meyakinkan usai menutup kuarter pertama dengan keunggulan 27-25. Namun, dari kuarter kedua hingga keempat, mereka justru tertinggal oleh tim tamu dan akhirnya menyerah dengan skor 110-117.
Sumbangan 34 poin dari Kobe Bryant belum mampu menghindarkan Lakers dari kekalahan. Bintang anyar yang digadang-gadang bisa membawa perubahan di Lakers, Dwight Howard, juga tidak bisa berbuat banyak meski mencatatkan dobel-dobel (11 poin dan 16 rebound).
"Terlalu banyak pemain kami yang tidak berada dalam posisi bagus," ujar pelatih Lakers, Mike D'Antoni, seperti dikutip situs resmi NBA.
Kini Lakers tetap bercokol di posisi ke-11 klasemen overall wilayah Barat. Mereka membukukan sembilan kemenangan dan 12 kekalahan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar