Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gerrard Tatap Empat Besar Sebelum Pergantian Tahun

By Oka Akhsan M. - Senin, 10 Desember 2012 | 23:19 WIB
Steven Gerrard
Julian Finney/Getty Images
Steven Gerrard

Gelandang sekaligus kapten Liverpool, Steven Gerrard, menyatakan The Reds berpeluang besar menembus posisi empat besar Premier League dalam waktu dekat ini. Syaratnya, skuad asuhan manajer Brendan Rodgers itu harus menyapu bersih seluruh tiga laga yang telah menanti.

Kemenangan 3-2 atas West Ham di Upton Park, pada Minggu (9/12), membuat Liverpool hanya tertinggal empat poin dari Everton yang menghuni posisi keempat. Fakta tersebut membuat Steven Gerrard semakin bersemangat untuk bersaing memperebutkan satu tempat di Liga Champion.

"Saya sangat senang karena kami menampilkan performa yang fantastis. Padahal, sebelum laga banyak pihak yang meragukan kami karena tampil tanpa striker utama. Namun, kami mampu mencetak tiga gol, meraih kemenangan, dan meraup poin penuh," kata Gerrard seperti dikutip dari Setanta.

Meski mencatat start terburuk sejak 1911, namun perlahan performa Liverpool mulai meningkat. Gerrard berharap The Reds bisa meraih posisi setinggi mungkin di klasemen sebelum pergantian tahun.

"Kami memiliki dua laga kandang melawan Aston Villa dan Fulham untuk tiga pertandingan ke depan. Jika mampu meraup 12 poin, maka kami bisa duduk di posisi empat besar pada akhir Desember," pungkas Gerrard kepada Liverpool Echo.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X