Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Corinthians Melaju ke Partai Final

By Adil Pradipta - Rabu, 12 Desember 2012 | 22:25 WIB
Selebrasi Paulo Guerrero setelah mencetak gol.
Soccerway.com
Selebrasi Paulo Guerrero setelah mencetak gol.

Wakil Amerika Selatan, Corinthians, berhasil melangkah ke partai final Piala Dunia Antar Klub 2012, setelah mengalahkan wakil Afrika, Al Ahly, pada pertandingan semifinal, Rabu (12/12) sore WIB, di Toyota Stadium.

Juara Copa Libertadores 2011/12, Corinthians, memenangi laga semifinal melawan juara Liga Champion Afrika 2011/12, Al Ahly, dengan skor 1-0. Satu-satunya gol pada pertandingan itu dicetak oleh mantan pemain Bayern Muenchen, Paolo Guerrero, pada menit ke-30.

Pada laga yang dihelat di stadion yang didominasi oleh para pendukung Corinthians itu, tim wakil Amerika Selatan itu lebih dahulu memiliki kesempatan untuk mencetak gol lewat tendangan setengah voli Douglas pada menit kesembilan. Namun sayangnya tendangan itu masih melebar di samping gawang Al Ahly.

Dominasi Corinthians terus berlanjut, tetapi mereka masih tidak dapat menembus barikade pertahanan Al Ahly. Baru pada menit ke-30 Corinthians berhasil unggul dari lawannya itu lewat sundulan yang dilepaskan Guerrero, menyambut umpan silang Douglas. Skor 1-0 bertahan sampai babak pertama berakhir.

Pelatih Al Ahly, Hossam El Badry melakukan beberapa perubahan strategi pada babak kedua. Ia memasukkan Mohamed Aboutrika pada menit ke-55, menggantikan Abdalla El Said. Dengan masuknya pemain senior itu, permainan klub asal Mesir itu pun membaik.

Aboutrika bersama dengan Rabia, Soliman, dan Ahmed Faty tampil mengesankan di lini tengah dan memiliki sejumlah peluang untuk mencetak gol pada babak kedua. Namun, serangan yang mereka bangun tidak berujung gol untuk AL Ahly. Corinthians bertahan dengan sangat baik dan berhasil mengamankan kemenangan sekaligus memastika satu tempat di partai final.

Corinthians masih menunggu calon lawan di partai final nanti. Satu tiket final tersisa masih akan diperebutkan oleh juara Liga Champion Eropa 2011/12, Chelsea, dan juara Liga Champion Concacaf 2011/12, Monterrey, pada pertandingan yang akan dihelat di Nissan Stadium, Yokohama, Kamis (13/12) sore WIB.

Partai final Piala Dunia Antar Klub akan diselenggarakan pada Minggu (16/12) sore WIB.

Susunan pemain Al Ahly vs Corinthians
Al Ahly
1    Sherif Ekramy   (Mahmoud El Saoud 65')
24    Ahmed Fathy    
6    Wael Gomaa    
12    Ahmed Shedid    
23    Mohamed Naguib    
25    Hossam Ashour    
19    Abdalla El Said  (Mohamed Aboutrika 55')
11    Waleed Soliman    
3    Rami Hisham    
18    Al Sayed Hamdy    
15    Gedo  (Emad Moteab 80')

Corinthians
12    Cássio
13    Paulo André    
6    Fábio Santos    
3    Chicão    
2    Alessandro    
20    Danilo    
8    Paulinho    
10    Douglas (Jorge Henrique 80')     
5    Ralf    
9    P. Guerrero (Guilherme Andrade 90+2')  
11    Emerson Sheik (Romarinho 75')


Editor : Syamsul Arif


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X