Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masa Depan Stephan El Shaarawy Akan Dibicarakan

By Okie Prabhowo - Kamis, 13 Desember 2012 | 13:25 WIB
Stephan El Shaarawy
Valerio Pennicino/Getty Images
Stephan El Shaarawy

Pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri, mengungkapkan masa depan Stephan El Shaarawy di tim I Rossoneri. Ia juga menyebut pihak klub akan melepas beberapa pemain muda agar mendapatkan pengalaman bermain.

AC Milan akan mulai merancang strategi pembelian dan penjualan pemain. Pembicaraan soal tersebut termasuk tentang masa depan striker Stephan El Shaarawy, menurut Massimiliano Allegri, akan dibahas usai laga kontra AS Roma, Minggu (23/12) dini hari WIB.

"Kami memiliki skuad 32 pemain, tetapi pihak klub dan saya hanya akan membicarakannya setelah pertandingan melawan Roma," ujar Massimiliano Allegri di Football Italia.

"Kami semua setuju bahwa beberapa pemain muda akan pergi untuk meningkatkan pengalaman dan yang lainnya akan hijrah untuk mendapatkan tempat utama di sepak bola."

"Stephan bermain baik. Akan tetapi ia baru 20 tahun dan masih banyak ruang untuk berkembang."

"Ia telah meningkatkan keseluruhan permainan dan kerjasama dengan rekan satu tim, tetapi ini semua normal," kata Allegri.


Editor : Okie Prabhowo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X