Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pjanic dan De Rossi Terancam Tidak Dimainkan

By Syamsul Arif - Jumat, 14 Desember 2012 | 22:17 WIB
Miralem Pjanic dan Daniele De Rossi
Football-italia.net
Miralem Pjanic dan Daniele De Rossi

17.

AS Roma akan dijamu Chievo dalam upaya Il Giallorossi menembus tiga besar klasemen Serie A. Sampai pekan ke-16, AS Roma berada di peringkat lima dengan perolehan 29 poin. Mereka terpaut empat angka dengan tim yang menghuni posisi tiga, Napoli. Sedangkan Chievo menempati peringkat 12 dengan koleksi 18 poin.

Dua pemain yang biasa mengisi starting XI Tim Srigala, Miralem Pjanic dan Daniele De Rossi, diragukan dapat diturunkan pada laga itu. Pjanic dilaporkan tidak ambil bagian pada sesi latihan Jumat (14/12 pagi waktu setempat. Ia masih berkutat dengan cedera betis yang didapat pada laga Copa Italia melawan Atalanta, Rabu (12/12) dini hari WIB. Sedangkan De Rossi juga harus menyelesaikan sesi latihan yang sama lebih awal. Ia harus mendapat perawatan menyusul benturan yang menimpa kaki kanannya.

Selain Pjanic dan De Rossi, Il Giallorossi juga masih belum dapat diperkuat oleh Rodrigo Tadei dan Alessio Romagnoli. Namun, kabar baik juga diperoleh oleh tim yang bermarkas di Olimpico ini. Mattia Destro sudah dapat berlatih penuh setelah mengalami cedera paha dan harus absen selama satu pekan. Destro diyakini dapat kembali dimainkan pada laga melawan Chievo nanti.


Editor : Syamsul Arif


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X