Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Seydou Keita Bangga Bisa Kembali ke Barcelona

By Oka Akhsan M. - Sabtu, 15 Desember 2012 | 03:26 WIB
Seydou Keita
David Ramos/Getty Images
Seydou Keita

Mantan gelandang Barcelona, Seydou Keita, mengaku senang bisa kembali ke Camp Nou. Pemain asal Mali itu juga memuji entrenador Blaugrana, Tito Vilanova, yang mampu meneruskan tradisi kemenangan seperti di era Pep Guardiola.

Seydou Keita bermain untuk Barcelona antara 2008 dan 2012 sebelum hengkang ke klub Cina, Dalian Aerbin, pada musim panas lalu. Pemain berusia 32 tahun itu mendapat kesempatan untuk menemui mantan rekan-rekannya ketika Liga Super Cina telah berakhir.

"Sebuah kehormatan bisa kembali ke sini untuk menemui rekan-rekan dan sahabat saya. Saya sedang berlibur dan Tito mengizinkan saya untuk berlatih bersama tim. Saya akan berusia 33 tahun pada Januari, namun kembali merasa muda ketika berlatih di sini lagi," kata Keita seperti dikutip dari laman Football-Espana.

Keita membela Barcelona ketika masih dilatih Guardiola. Meski demikian, ia tak segan memuji Vilanova yang kini menjadi pelatih setelah bertugas sebagai asisten Guardiola.

"Pengaruh Guardiola jelas sangat besar, namun Tito juga ada di sana selama empat tahun. Semua tak ada yang berubah dan Barcelona tetap meraih kemenangan. Mentalitas dan kerendahan hati membentuk atmosfer yang hebat di ruang ganti Barcelona," pungkas Keita.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X