Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

KONI-KOI Kuasai Timnas!

By Senin, 17 Desember 2012 | 09:18 WIB
Rita Subowo, kendalikan timnas SEAG.
Arif Bagus/BOLA
Rita Subowo, kendalikan timnas SEAG.

Putih U-23 akan diambil Satlak Prima.

"Kami berwenang menyiapkan kontingen sepak bola karena SEA Games merupakan ajang multievent yang berpayung ke KOI dan KONI," ucap Rita Subowo, Ketua Umum KONI.

Ketua Umum KONI, Tono Suratman, berencana menggeber komunikasi dengan PSSI maupun KPSI untuk merumuskan formulasi pembentukan timnas yang akan memulai pelatnas pada Januari 2013.

"Keduanya akan dilibatkan karena menyangkut kepentingan bangsa dan negara," ujar pria yang juga menjabat Ketua Dewan Pelaksana Satlak Prima itu.

Ogah Subsidi

Kebijakan ini otomatis mementahkan pembentukan timnas U-23 yang dilakukan PSSI. Sejak enam bulan silam, Djohar Arifin dkk. telah menggelar pelatnas jangka panjang SEAG di bawah duet pelatih, Aji Santoso-Widodo C. Putra. Mereka berencana menggelar try-out selama lima bulan di Barcelona dengan menggunakan dana bantuan dari Satlak Prima.

KONI-KOI memastikan tidak akan mengucurkan dana bantuan dan mengakomodasi program timnas di luar komando mereka. (Ario Yosia)

Program Timnas U-23 versi PSSI

Januari-Mei: Memulai aktivitas pelatnas dengan melibatkan 53 pemain hasil seleksi tim pemantau PSSI.

Mei-Oktober: Pemusatan latihan di Barcelona (akademi La Masia).
- Uji coba melawan Spanyol U-23 (17 Agustus).
- Uji coba melawan Arsenal Reverse (31 Agustus).
- Uji coba melawan Barcelona B (7 September).
- Uji coba melawan Hungaria (14 September).
- Uji coba melawan Real Madrid Castilla (5 Oktober).
- Uji coba melawan Spanyol B (19 Oktober).

Oktober-November: Pelatnas di Indonesia dengan sejumlah agenda uji coba di dalam negeri.


Editor :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X