Harian ternama Italia, La Gazzetta dello Sport mengabarkan kesepakatan terkait transfer Didier Drogba ke Juventus telah terjalin antar kedua belah pihak. Penyerang Shanghai Shenhua itu dilaporkan setuju untuk menetap di kota Turin selama satu setengah tahun.
Masa depan Drogba memang tak kunjung menentu usai menjalani musim yang kurang memuaskan bersama klub asal Cina tersebut. Namun, kabar terkait transfer pemain asal Pantai Gading itu dibantah pelatih I Bianconeri, Antonio Conte.
"Pembicaraan masalah transfer terkesan menyinggung para pemain tim saya. Terlebih pada kondisi sekarang ini," bilang Conte usai skuadnya menang telak 3-0 atas Atalanta (16/12).
"Pada saat ini, kondisi ekonomi tengah menjadi sorotan dan itu juga terjadi pada klub lainnya. Kami tak akan merekrut pemain kelas dunia karena memang sedang tidak siap. Permasalahan ini juga berlaku pada klub Serie A lain," ungkapnya.
Pada bursa transfer musim panas lalu, Juventus hanya berhasil merekrut Nicklas Bendtner dengan status pinjaman dari Arsenal. Selain Drogba, pemain yang kerap diisukan akan merapat pada Januari mendatang adalah Fernando Llorente.
Laporan: Tribunnews
Editor | : | Windu Puspa Ningtyas |
Komentar