Pemain depan Juventus, Mirko Vucinic, mengakui bahwa kehadiran pelatih Antonio Conte di bangku cadangan Il Bianconeri dapat memberi perbedaan terhadap suasana tim pada suatu pertandingan.
Antonio Conte telah dapat kembali mendampingi tim dari pinggir lapangan setelah selesai menjalani hukuman larangan mendampingi tim selama empat bulan, menyusul keterlibatan Conte dalam skandal Scommessopoli ketika masih membesut Siena. Ia telah mulai kembali mendampingi tim sejak pekan ke-16 Serie A 2012/13, melawan Palermo.
Mirko Vucinic menyatakan bahwa kehadiran kembali Conte di bangku cadangan Juventus dapat memberi perbedaan terhadap suasana tim.
"Dia dapat mengirimkan kemarahan menjadi suatu kekuatan untuk tim. Ketika ia berada di bangku cadangan, maka anda dapat merasakan kehadirannya dan perbedaan yang cukup signifikan," kata Vucinic kepada Football Italia
Editor | : | Syamsul Arif |
Komentar