Pebalap muda Indonesia, Rio Haryanto, akhirnya menemukan tim baru untuk kompetisi GP2 musim 2013. Ia resmi bergabung dengan Barwa Addax.
Rio Haryanto mengaku bangga bisa bergabung dengan Barwa Addax untuk musim depan. Lelaki berusia 19 tahun itu akan satu tim dengan Johnny Cecotto dan J Rosenzweig.
"Saya senang bisa bergabung dengan tim Addax Barwa pada 2013. Mereka adalah tim yang memiliki sejarah sangat baik pada GP2 dengan banyak pebalapnya yang masuk ke Formula Satu," kata Rio Haryanto seperti dikutip Motorsport.com.
Kedatangan Rio disambut bahagia oleh pimpinan Barwa Addax, Alejandro Agag. Ia yakin keahlian yang dimiliki Rio dapat meningkatkan perfoma tim.
"Saya ingin menyambut Rio untuk tim. Pada saat bersamaan, kami ingin meyakinkannya dia bahwa tim akan melakukan apapun yang diperlukan untuk memenuhi tujuan pada musim mendatang," kata Agag.
Sebelumnya, Rio menghabiskan debut GP2 bersama tim Carlin Motorsport yang langsung diawasi oleh tim F1, Marussia F1. Bersama Carlin, Rio mampu menyelesaikan musim debutnya di posisi ke-14.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar