Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Robin van Persie Bisa Mengalami Trauma Otak

By Ade Jayadireja - Senin, 24 Desember 2012 | 08:26 WIB
Pertengkaran Robin van Persie dan Ashley Williams.
Getty Images
Pertengkaran Robin van Persie dan Ashley Williams.

Robin van Persie mengalami kejadian buruk saat bertandang ke markas Swansea di Liberty Stadium, Minggu (13/12) malam WIB. Kapten tim lawan, Ashley Williams, dengan sengaja menendang bola ke kepala bomber andalan Manchester United itu.

Menurut mantan fisio terapi Premier League, Mark Leather, aksi tersebut berpotensi mengakibatkan pengaruh buruk bagi Robin van Persie. RvP bisa saja mengalami trauma otak karena kepalanya terbentur sangat keras.

"Tidak mungkin hantaman bola bisa membunuh Van Persie. Akan tetapi, dihantam keras dengan jarak pendek bisa merobohkannya. Saya telah melihat pemain terkapar setelah terkena bola dari jarak 10 meter," kata Leather seperti dilansir Sportsmail.

"Jika Anda tidak sadar, maka ada risiko trauma pada otak. Jika mendapat pukulan sengit seperti dalam tinju, maka kerusakan tidak dapat diprediksi. Hal ini dapat menyebabkan pendarahan internal dan kerusakan permanen," imbuhnya.

Van Persie lantas geram setelah kepalanya mendapat sepakan keras dari Williams. Pertengkaran pun tak terhindarkan. Alhasil, wasit memberi kartu kuning untuk mereka berdua.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X