Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rooney Siap Tumbangkan Newcastle

By Roby Rizky Akhmad - Rabu, 26 Desember 2012 | 15:07 WIB
Wayne Rooney
Andrew Yates/Getty Images
Wayne Rooney

Striker Manchester United, Wayne Rooney, memperingatkan kepada Newcastle untuk waspada di pertandingan Boxing Day nanti, dan Rooney siap untuk menebus hasil seri dari Swansea pada pekan kemarin.

Stadion Liberty menjadi saksi hasil seri yang memulangkan Manchester United dengan kekecewaan tanpa meraih hasil 3 poin. Hal ini membuktikan bahwa daya gedor dari lini depan Manchester United masih belum konsisten menjebol pertahan lawan.

Namun kini Rooney berusaha melupakan dan memandang untuk pertandingan berikutnya yang akan terjadi setelah libur natal ini, dan siap untuk menampilkan performa terbaiknya di Old Trafford saat menghadapi Newcastle.

“Saya bisa merasakan bermain di hari libur. Namun saya tidak bisa mengeluh untuk diganti, saya akan coba menikmati pertandingan nanti,” ujar Rooney seperti dilansir dari ESPN.

“Justru saya melihat ini adalah salah satu kesempatan kami untuk semakin bisa memperlebar jarak di posisi atas klasemen. Saya pikir kami tidak perlu banyak istirahat untuk segera menikmati kemenangan demi kemenangan.”

Manchester United memimpin empat poin di puncak klasemen Premier League setelah mengalami hasil imbang pertama mereka di musim ini. Dan Rooney mentargetkan back-to-back menang melawan Newcastle dan West Brom untuk semakin menjauhkan langkah mereka dari kejaran Manchester City.

Newcastle yang finis kelima pada musim lalu, mengalami inkonsistensi pada musim ini dengan hanya berada pada peringkat 14. Cederanya beberapa pemain kunci seperti Yohan Cabaye dan Ryan Taylor juga semakin menambah kesulitan bagi Alan Pardew untuk berikan kemenangan bagi Newcastle.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X