Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal Kini Fokus Pada Pemain Inggris

By Yudhi F. Oktaviadhi - Kamis, 27 Desember 2012 | 11:47 WIB
Jack Wilshere, pemain muda binaan Arsenal.
Clive Mason/Getty Images
Jack Wilshere, pemain muda binaan Arsenal.

Di musim 2012/13 Aresenal lebih banyak menggunakan jasa pemain lokal, Inggris. Sebut saja Kieran Gibbs, Aaron Ramsey, Jack Wilshere, Carl Jenkinson, dan Alex Chamberlain.

Kelima pemain Ingris tersebut bahkan telah merasakan level tim nasional senior. Mereka kini juga telah menandatangani kontrak baru di Arsenal untuk waktu yang lama.

Bagi Arsene Wenger, sang pelatih The Gunners, kondisi ini baru dialaminya selama melatih. Wenger bukan tanpa alasan untuk menentukan kebijakan tersebut. Mereka telah menjadi punggawa andalan Wenger.

"Ini pertama kalinya sejak saya di sini kami memiliki banyak pemain Inggris di tim, Mereka semua memiliki bakat yang baik dan berkualitas," ujarnya di situs resmi klub, Rabu (26/12).

Wenger memang terkenal fokus pada pembinaan pemain muda, serta pandai menghasilkan pemain berkualitas. Sang Profesor berpandangan bahwa kebersamaan pemain dari muda di sebuah tim akan membentuk mental tim yang baik di masa selanjutnya.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X