Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Borja Valero From Zero to Hero

By Jaka Sutisna - Kamis, 27 Desember 2012 | 15:36 WIB
Borja Valero, delapan assists dan satu gol.
Marco Luzzani/Getty Images
Borja Valero, delapan assists dan satu gol.

Entah apa yang jadi pertimbangan Fiorentina mendatangkan Borja Valero, pemain yang tak mampu menyelamatkan timnya, Villarreal, dari degradasi pada musim lalu. Padahal di tim tersebut masih ada Giuseppe Rossi yang namanya lebih menjanjikan untuk didatangkan.

Namun siapa sangka, pembelian pemain berusia 27 tahun tersebut malah menuai puja-puji. Harga senilai 7 juta euro yang keluarkan La Viola untuk Valero terbayar lunas dengan prestasi yang ditorehkan eks pemain buangan Real Madrid itu.

Valero yang tak mampu menjadi juru selamat Tim Kapal Selam kuning dari karam ke divisi Segunda A Spanyol, malah menemukan sinarnya di Artemio Franchi. Dengan bantuan tangan dingin allenatore Vicenzo Montella, ia menjelma menjadi aktor utama penggerak mesin permainan Fiorentina.

Oleh Montella, Valero mempunyai peran yang hampir serupa dengan Andrea Pirlo di Juventus. Acungan jempol patut diberikan Montella. Peran yang diberikan kepada Valero ternyata mampu mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

Hingga giornata ke-18 Serie A, pemain bernomor punggung 20 tersebut melesat ke papan atas daftar terbanyak pencipta assists. Delapan assists telah ia bukukan. Torehannya tersebut melebihi pemain lama Seria A, Marek Hamsik, yang terpaut satu assist darinya.

Tak aneh jika performa ciamik Valero itu mampu membawa Fiorentina menembus peringkat tiga klasemen Seria A Italia. From zero to hero, itulah Valero.


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X