Gelandang Juventus, Arturo Vidal, percaya, 2013 akan menjadi tahun yang penting dalam kariernya. Ia yakin, Si Nyonya Tua bisa membuat sejarah dengan meraih trebel winner.
Jika melihat performa Juventus di tiga ajang berbeda musim ini, target pemain asal Cili tersebut terbilang realistis.
Di Serie A, Juventus berada di puncak dengan selisih delapan poin dari peringkat kedua, Lazio. Lalu di perdelapan final Liga Champion, I Bianconeri akan menghadapi Glasgow Celtic. Sebuah undian yang terbilang menguntungkan jika mengingat adanya kemungkinan Le Zebrette langsung bertemu Real Madrid.
Sedangkan di perempat final Coppa Italia mereka akan ditantang AC Milan yang penampilannya musim ini tidak konsisten.
Meski menargetkan sapu bersih gelar yang tersedia, Vidal tetap memprioritaskan scudetto.
"Tujuan utama kami adalah kembali meraih scudetto. Kemudian, kami akan mencoba melangkah sejauh mungkin di LC dan Coppa," ujar Vidal.
"Kami sudah dipersiapkan untuk bisa bersaing di tiga kompetisi sekaligus. Saya memiliki keyakinan baik akan musim ini dan saya percaya segala sesuatunya akan terwujud," harap pemain berusia 25 tahun itu.
"Ada tujuan pada 2013 dan saya harus fokus. Ini mungkin akan menjadi tahun yang penting bagi karier saya dan keluarga," pungkas eks Pemain Bayer Leverkusen ini.
Editor | : | Jaka Sutisna |
Komentar