waktu yang telah dilewati selama di Italia.
Alvaro Pereira merupakan pemain anyar Internazionale pada musim 2012/13. Ia didatangkan dari Porto dengan transfer senilai juta Euro. Namun, ia kurang mendapat kepercayaan dari pelatih Andrea Strammaccioni untuk tampil secara reguler membela tim pertama. Tercatat ia baru tampil di delapan pertandingan dari 18 pertandingan Serie A.
Pemain asal Uruguay pun menyatakan bahwa ia dapat menampilkan permainan yang lebih baik lagi pada paruh kedua musim 2012/13.
"Sejauh ini, saya merasa nyaman di sini. Namun, saya merasa dapat melakukan berbagai hal denga lebih baik lagi untuk tim," kata pemain berusia 27 tahun ini kepada Il Giornale.
"Apabila anda memikirkan diri sendiri, maka anda tidak akan mencapai tingkat tertinggi dari pertandingan. Ketika anda membuat kesalahan, maka anda harus mengkritik diri sendiri dan mencoba untuk memahami apa yang sedang berjalan salah."
"Anda tidak punya waktu untuk berpikir. Yang harus anda lakukan adalah langsung bangkit dan terus berjuang."
"Inter telah berada di dalam hati saya. Untuk saya, berada di sini merupakan hadiah terbesar. Saya seperti hidup dalam mimpi," tutup Pereira.
Editor | : | Syamsul Arif |
Komentar