Direktur Corinthians, Dulio Alves Montero, membantah laporan yang menyebutkan klubnya telah menemui kata sepakat dengan pihak AC Milan terkait striker Alexandre Pato. I Rossoneri dikabarkan mematok harga 15 juta euro atau sekitar 190 miliar rupiah untuk Pato.
"Saya telah melakukan pertemuan dengan CEO Milan (Adriano Galliani). Itu hanya pembicaraan awal. Negosiasi berjalan rumit," ujar Dulio Alves Montero di Football Italia.
"Pemain ini terkenal dan masih muda. Galliani dan saya akan bertemu pekan depan dan kembali membicarakannya," lanjut Montero.
Harga jual Alexandre Pato memang jauh lebih murah dibanding saat Milan membelinya dari klub Brasil, Internacional dengan harga 22 juta euro. Bahkan I Rossoneri membawa Pato saat masih berumur 17 tahun.
Pato kini masih didera cedera namun diperkirakan dapat tampil kembali di lapangan pada Januari 2013. Sering dibekapnya dengan cedera membuat striker berusia 23 tahun ini belum dapat menunjukkan kualitas terbaik untuk publik Milanisti.
Editor | : | Okie Prabhowo |
Komentar