Presiden UEFA, Michel Platini, menilai Juventus bisa jadi salah satu tim yang berpeluang besar merebut mahkota Liga Champion musim 2012/13.
Akan tetapi, Michel Platini, yang juga mantan pemain I Bianconeri mengatakan semua itu tergantung mental pemain.
"Juventus telah mendunia. Mereka telah menjadi tim yang hebat, dan usai menjadi juara di Italia, mereka kini pun pengaruh di Eropa,” kata Platini, seperti dilansir Sky Sports Italia.
“Saya tidak tahu apakah mereka cukup kuat untuk memenangkan Liga Champion. Ini masalah mentalitas, tim Juventus saya dulu memilikinya,” tutur pemain yang pernah mempersembahkan mahkota Liga Champion untuk Juventus pada musim 1985.
The Old Lady sempat terperosok akibat terjerat skandal Calciopoli pada musim 2006. Namun, berhasil bangkit dari keterpurukan dan meraih mahkota Serie A musim 2011/12.
Kiprahnya di Liga Champion musim 2012/13 juga terbilang bersinar. Tim besutan Antonio Conte itu berhasil mengalahkan Chelsea, juara musim 2011/12. Selanjutnya di babak 16 besar Juventus akan bertandang ke Celtic Park, Glasgow pada 13 Februari mendatang, sementara leg kedua akan berlangsung pada 7 Maret.
Editor | : | Vessy Dwirika Frizona |
Komentar