Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Heat Tundukkan Mavericks Lewat Overtime

By Ade Jayadireja - Kamis, 3 Januari 2013 | 12:21 WIB
LeBron James
Getty Images
LeBron James

109 saat menjamu Dallas Mavericks di American Airlines Arena, Kamis (3/1) pagi WIB. Kemenangan tersebut mereka dapatkan dengan susah payah melalui babak overtime.

Pertarungan berjalan sngit sejak awal pertandingan. Mavericks memimpin 52-50 di masa halftime, tapi kemudian tim tuan rumah mampu membalikkan keunggulan menjadi 81-79 di akhir kuarter ketiga.

Memasuki kuarter keempat, duel semakin berlangsung sengit. Saat waktu menyisakan tiga detik dan Heat memimpin 103-101, tembakan dua angka dari Dirk Nowitzki mampu membawa Mavs menyamakan kedudukan menjadi 103-103.

Hasil seri di kuarter keempat membuat kedua tim harus menjalani babak overtime. Di babak perpanjangan waktu, Heat tampil dominan dengan menggelontorkan 16 poin, sedangkan Mavericks hanya mencetak enam poin. Alhasil, kemenangan menjadi milik tim tuan rumah.

LeBron James menjadi pencetak angka tertinggi bagi HEat dengan 32 poin, lalu dibuntutiDwyane Wade dengan 27 poin. Sementara di kubu Mavericks, pendulang angka tertinggi adala O.J Mayo dengan 30 poin.

"Hal yang paling membuat saya senang adalah kami banyak gagal melakukan tembakan pada kuarter pertama, tapi lalu kami bisa membalasnya di tiga kuarter terakhir. Kami hanya perlu memberi kepercayaan kepada Shane Battier dan Ray Allen," ujar pelatih Heat, Erik Spolestra, seperti dilansir situs resmi NBA.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X