15 Premier League (1/12).
Michu yang awal musim 2012/13 didatangkan dari Rayo Vallecano seharga 2 juta pound, telah berhasil mencetak 13 gol bagi Swansea City dan menduduki peringkat kedua pencetak gol terbanyak di bawah Robin van Persie hingga pekan ke-21 Premier League.
"Kemenangan di Emirates Stadium memang sangat bagus dan saya berhasil cetak dua gol. Tetapi saya selalu menginginkan lebih. Kami akan selalu serius untuk memenangi kejuaraan," ucap Michu kepada Daily Express.
"Kami berada di semi-final melawan Chelsea pada Piala Capital One (Piala Liga), dan kini kami mencoba kesempatan lain untuk memenangi kejuaraan yang lebih besar. Kami berusaha untuk memenangi keduanya," tambah Michu.
"Saya sering menyaksikan Piala FA saat masih di Spanyol dan selalu bermimpi suatu saat nanti bisa bermain di Wembley. Kami semakin dekat ke Wembley melalui Piala Capital One dan kini akan sangat menyenangkan bila dapat melakukannya melalui Piala FA," jelasnya.
Michu yang telah pulih dari cedera engkel saat Swansea ditahan imbang tanpa gol oleh Reading (26/12), sudah dimainkan kembali oleh sang manajer, Michael Laudrup, saat bersua dengan Aston Villa pada pertandingan tahun baru 2013. Kini ia siap untuk kembali unjuk gigi dan menambah pundi-pundi gol bagi tim.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar