Mantan manajer Liverpool, Kenny Dalglish, percaya bahwa Luis Suarez, pemain yang ia datangkan ke Liverpool saat masih menangani The Reds, lebih baik dibandingkan dengan striker Manchester United, Robin van Persie. Hal itu dikatakan setelah King Kenny melihat kontribusi Suarez bagi Liverpool pada musim 2012/13.
Luis Suarez dan Robin van Persie pada musim ini telah berhasil menunjukkan kapasitas sebagai penyerang haus gol bagi Liverpool dan Manchester United. Namun, menurut Kenny Dalglish, Suarez setingkat lebih baik di atas Van Persie.
Walaupun van Persie berhasil menghadirkan banyak kemenangan bagi United hingga paruh musim 2012/13, Suarez dinilai lebih dapat memaksimalkan banyak peluang dengan hanya bermodalkan umpan-umpan yang tidak begitu matang dari rekan satu timnya. Suarez, yang hingga pekan ke-21 Premier League hanya terpaut satu gol dari van Persie, sejak musim lalu terus mendapat pujian dari mantan bosnya sebagai salah satu pemain terbaik di Inggris saat ini.
Selain itu, Dalglish juga menyinggung pembicaraan publik saat ini mengenai bagaimana Suarez dapat mengakomodasi pendatang baru di kubu The Reds, Daniel Sturridge. Ia menilai bahwa Sturridge lah yang harus menunjukan ketajamannya bagi The Reds.
"Ada banyak spekulasi mengenai Suarez yang harus berpindah posisi untuk dapat melayani Sturridge, namun hal itu tentu saja tidak tepat. Kita masih harus menunggu beberapa minggu untuk dapat menyaksikan bagaimana Sturridge bermain dan seberapa besar kontribusinya bersama Liverpool," ujar Dalglish kepada Dailymail.
Sturridge hingga pekan ke-21 musim ini baru bermain sebanyak 161 menit dengan torehan satu gol dalam tujuh laga bersama Chelsea di Premier League dan itu tidak cukup untuk menunjukan kemampuan terbaiknya. Hal ini jauh berbeda dengan apa yang telah diberikan Suarez bagi Liverpool.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar