Pelatih Bayern Muenchen, Jupp Heynckes, tidak takut dipecat dari Allianz Arena karena belum memberikan gelar bergengsi selama masa kepemimpinannya. Kontraknya bersama FC Hollywood akan berakhir pada akhir musim 2012/13.
Heynckes bergabung dengan Muenchen sebagai pelatih pada 2011 mengambil alih kursi yang sebelumnya milik Loius van Gaal. Selama dua tahun beruntun Heynckes gagal memberikan gelar bergengsi untuk Muenchen. Kendati demikian, ada perkembangan positif dari skuad Bayern sejak ia menjadi pelatih.
"Tidak pernah sebelumnya dalam sejarah FC Bayern memainkan sepak bola yang lebih modern dan atraktif. Seorang pelatih butuh waktu untuk menerapkan ide-ide dan caranya memainkan sepak bola," kata Heynckes seperti dikutip Soccerway.
"Saya sudah bersama Bayern selama satu setengan tahun dan saya rasa sekarang kami dapat memanen buah dari kerja keras. Tidak ada yang akan berubah mengenai etos kerja saya, tidak masalah apa yang akan terjadi pada musim panas mendatang," ungkapnya.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Komentar