Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Popularitas, Qatar Ingin Boyong David Beckham

By Andi Yanianto - Rabu, 9 Januari 2013 | 14:34 WIB
David Beckham
Getty Images
David Beckham

klub di seluruh dunia. Setelah Liga Australia, sekarang giliran Liga Sepak Bola Qatar (Q League) yang tertarik mendatangkan kapten LA Galaxy itu.

Kontrak David Beckham di Galaxy telah berakhir pada 31 Desember 2012. Kondisi tersebut lantas membuat ia didekati oleh beberapa pihak.

Q League pun tidak mau ketinggalan dalam berburu Beckham. Pihak pengelola liga dikabarkan sudah menyodorkan kontrak berdurasi dua tahun untuk Becks.

Q League membutuhkan sosok Beckham guna mendongkrak popularitas kompetisi sepak bola di Qatar. Sebab, mereka akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022.

"Ketika tawaran datang, Qatar adalah yang terbesar sejauh ini. Tokoh senior Q League merasa Beckham memiliki kemasan yang bagus dan mereka perlu meningkatkan daya tarik permainan," kata seorang sumber dari Q LEague, seperti dikutip The Sun.

"Beckham adalah satu dari sedikit pemain sepak bola yang memiliki atribut untuk menghidupkan kembali citra permainan di sini," tuntasnya.

Qatar tentu tidak akan mudah untuk bisa mendapatkan tanda tangan Bekcham. Pasalnya, mereka harus bersaing dengan rival berat macam Paris Saint-Germain, Queens Park Rangers, New York Red Bulls, West Ham, dan masih banyak lagi.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X