5 timnya dari Bayern Muenchen. Keller menganggap kekalahan tersebut tidak mencerminkan kemampuan timnya secara keseluruhan.
Bayern Muenchen menghajar Schalke 5-0 dalam pertandingan persahabatan di Doha, Qatar pada Selasa (8/1). Gol Muenchen dicetak oleh Thomas Mueller (dua gol), Mario Mandzukic (dua gol) dan Mario Gomez.
Bersumber dari situs resmi Schalke, kekalahan ini tidak membuat Jens Keller kehilangan rasa percaya dirinya. Pelatih 42 tahun tersebut justru melihat sisi positif dari kekalahan tersebut.
"Saya tidak akan kehilangan rasa percaya diri karena hasil ini. Hasil pertandingan memang sudah jelas, tapi kami melihat tanda yang bagus dan kami mengetahui apa yang harus diperbaiki," tutur Keller.
"Anda harus mengenali situasi para pemain, kami memiliki beberapa pemain yang bermasalah dengan otot dan kami harus melakukannya tanpa beberapa pemain penting," tukas Keller.
"Saya mengerti hasil yang kami dapat meski begitu saya tetap senang dengan kinerja tim sejauh ini," ujar Keller.
Editor | : | Muhammad Murfi Aji |
Komentar