Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sony Melaju ke Delapan Besar

By Eky Rieuwpassa - Kamis, 10 Januari 2013 | 22:48 WIB
Sony Dwi Kuncoro
Erly Bahtiar/Bolanews
Sony Dwi Kuncoro

14, 21-13.

“Saya senang bisa sampai ke perempat final, tapi masih ada tugas menanti. Perlu diingat bahwa makin kesini lawan makin berat dan stamina makin berkurang” kata Sony dalam situs resmi PBSI, Kamis (10/1).

Sony yang berada di pool bawah cukup diuntungkan dengan mundurnya Chen Long, unggulan kedua asal China. Ashton yang menjadi lawan Chen Long hari itu pun otomatis berhak untuk tempat di babak kedua.
 
Hal ini membuat langkah Sony menjadi lebih mudah untuk melaju ke babak perempat final karena diatas kertas Sony jauh lebih diunggulkan ketimbang Ashton, berbeda halnya jika Sony bertemu Chen Long yang lebih difavoritkan untuk menang, tentunya akan butuh tenaga ekstra buat Sony untuk menuju perempat final.
 
“Buat saya yang penting penampilan saya dari waktu ke waktu terus membaik, tiap bermain saya pasti melakukan evaluasi apakah hari ini lebih baik dari kemarin. Satu hal yang mesti saya perbaiki adalah kemampuan untuk bermain stabil dari babak pertama sampai terakhir, harus bisa konsisten” tambah pemain kelahiran Surabaya, 7 Juli 1984 ini.
 
Sony menyusul sukses dua rekan-rekannya yang sudah lebih dulu ke perempat final. Dua pasangan ganda campuran hari ini juga tembus ke perempat final yaitu pasangan Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadet dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.


Editor : Eky Rieuwpassa


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X