Mantan kapten timnas Italia, Alessandro Del Piero, menekankan kepada timnya, Sydney FC, agar segera bangkit dari keterpurukan yang dialami. Hingga saat ini Sydney FC masih bertahan di dasar klasemen Liga Australia.
Meski dikenal sebagai klub besar di A-League, Sydney FC justru kesulitan untuk tampil maksimal. Hingga kini Sydney FC hanya mampu mengoleksi 14 poin dari 15 laga yang dilakoninya. Alhasil, mereka menjadi penguasa posisi terbawah pada tabel klasemen.
"Saya tidak ingin berpikir mengenai frustasi. Biasanya, saya tidak kalah begitu banyak selama satu musim, tapi inilah yang terjadi," ujar Del Piero, seperti dilansir ESPNstar.
Menurut Del Piero, ia dan timnya akan terus berjuang keras untuk menghadapi setiap pertandingan. Ia juga mengaku enggan memikirkan hal lain di luar pertandingan.
"Kami memiliki kesempatan untuk melakukan sesuatu dan bermain di babak play-off. Kami harus bisa memaksimalkan dua laga kandang untuk membantu kami meraih banyak kemenangan," tambah Del Piero.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Komentar