Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tanpa Ronaldo, Real Madrid Ditahan Osasuna 0-0

By Oka Akhsan M. - Minggu, 13 Januari 2013 | 04:25 WIB
Karim Benzema (kanan) meratapi kegagalan Madrid meraih kemenangan di kandang Osasuna.
Denis Doyle/Getty Images
Karim Benzema (kanan) meratapi kegagalan Madrid meraih kemenangan di kandang Osasuna.

0 oleh tim papan bawah Osasuna di Stadion El Sadar, pada Minggu (13/1) dini hari WIB. Selain gagal meraup poin penuh, Los Blancos juga harus bermain dengan 10 orang setelah Kaka mendapat kartu merah di pertengahan babak kedua.

Mengandalkan Gonzalo Higuain sebagai ujung tombak dan disokong oleh Angel Di Maria, Luka Modric, serta Jose Callejon, Real Madrid kesulitan menembus pertahanan rapat Osasuna. Ketiadaan Cristiano Ronaldo, yang mencetak lima gol di dua laga terakhir, sangat terasa karena Madrid terlihat minim kreativitas dan peluang meski menguasai pertandingan di 15 menit awal babak pertama.

Peluang pertama di pertandingan ini diperoleh tuan rumah pada menit ke-27. Memanfaatkan kemelut di kotak penalti Madrid, Alvaro Cedujo melepaskan tendangan keras yang sayangnya masih melebar di sisi kanan gawang.

Madrid ganti memperoleh kesempatan mencetak gol ketika laga memasuki menit ke-36. Namun, sundulan Jose Callejon dari dalam kotak penalti Osasuna masih melambung di atas mistar gawang. Skor kaca mata akhirnya bertahan hingga jeda.

Satu menit paruh kedua dimulai, Osasuna nyaris mencetak gol pembuka lewat kaki Kike Sola. Namun, tendangan kapten Los Rojillos itu masih bisa dimentahkan kiper Madrid, Iker Casillas.

Demi mempertajam serangan, pelatih Madrid, Jose Mourinho, kemudian memasukkan Karim Benzema, Kaka, dan Mesut Oezil, menggantikan Di Maria, Higuain, dan Modric yang dianggap bermain di bawah standar. Namun, bukan gol yang didapat, Los Merengues justru kehilangan satu pemain setelah Kaka mendapat kartu merah akibat menerima kartu kuning kedua pada menit ke-76. Padahal, Kaka baru berada di lapangan selama 18 menit!

Meski bermain dengan 10 orang, Madrid sempat merobek jala Osasuna pada menit ke-76 lewat kaki Callejon. Namun, gol tersebut dianulir wasit Carlos Clos Gomez karena Callejon dianggap telah berada dalam posisi offside. Hingga bubaran, skor imbang tanpa gol tetap tak berubah.

Hasil ini membuat Madrid gagal memangkas selisih poin dengan Barcelona di klasemen sementara La Liga. Madrid masih tertahan di posisi ketiga dengan koleksi 37 poin atau terpaut 15 angka dari sang rival dan bisa melebar jika Barcelona menang atas Sociedad, pada Senin (14/1) dini hari WIB. Sementara itu, tambahan satu poin belum membuat Osasuna beranjak dari dasar klasemen.  

Susunan pemain:

Osasuna: Andres Fernandez; Marc Bertran, Ruben Gonzalez, Alejandro Arribas, Damia Abella; Lolo, Oier Sanjurjo; Alvaro Cejudo (Joseba Llorente 86'), Nino, Emiliano Armenteros; Kike Sola

Real Madrid: Iker Casillas; Alvaro Arbeloa; Raphael Varane, Raul Albiol, Fabio Coentrao; Sami Khedira, Xabi Alonso; Jose Maria Callejon, Luka Modric (Mesut Oezil 68'), Angel Di Maria (Karim Benzema 58'); Gonzalo Higuain (Kaka 58')


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X