Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Komentar Del Bosque Untuk Guardiola dan Mourinho

By Windu Puspa Ningtyas - Minggu, 13 Januari 2013 | 08:37 WIB
Vicente Del Bosque
Olivier Morin/Getty Images
Vicente Del Bosque

Pelatih tim nasional Prancis, Vicente Del Bosque, menyatakan salut dengan mantan manajer Barcelona, Pep Guardiola. Sementara itu, Del Bosque juga mengungkapkan simpati terhadap prestasi Jose Mourinho saat ini.

Del Bosque menganggap Pep Guardiola adalah contoh yang baik bagi para pelatih Spanyol. Guardiola saat ini tengah menghabiskan masa rehat dari sepak bola selama satu tahun di New York. Selama empat tahun membesut Blaugrana, Guardiola memang telah mencatatkan prestasi fantastis, tiga trofi La Liga, dua Copa del Rey, tiga Piala Super Spanyol, dua Liga Champio, dua Piala Super Eropa, dan dua Piala Dunia Antar Klub.

"Guardiola adalah contoh seperti apa seorang pelatih yang seharusnya dan dia adalah contoh baik bagi para pelatih asal Spanyol. Guardiola mampu membangun strategi olahraga hubungan baik dengan setiap orang, dan dia adalah orang yang menyenangkan," kata pelatih terbaik 2012 versi FIFA itu kepada AS.

Del Bosque menganggap bahwa Guardiola mampu membuat tugas pelatih menjadi lebih mudah. Selain itu, Del Boque juga memberikan tanggapan terhadap performa sang mantan klub, Real Madrid, saat ini bersama Jose Mourinho. Dia menyatakan rasa simpati terhadap posisi The Special One.

"Ini adalah masa sulit bagi pelatih Real Madrid, setiap keputusan yang Anda buat selalu diperdebatkan. Kita hidup di dunia yang ekstrem, di mana perilaku yang radikal dijadikan sorotan. Sangat sulit bagi sebuah tim jika mereka tidak memiliki hubungan yang baik. Hormati satu sama lain. Begitu banyak contoh pelatih yang gagal mempertahankan otoritas mereka."




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X