Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Linda dan Firda Terhenti di Babak Kedua

By Tulus Muliawan - Kamis, 17 Januari 2013 | 23:08 WIB
Adriyanti Firdasari, gagal melangkah ke perempatfinal Malaysia Open 2013.
PBSI
Adriyanti Firdasari, gagal melangkah ke perempatfinal Malaysia Open 2013.

Dua tunggal putri Indonesia, Lindaweni Fanetri dan Adriyanti Firdasari harus pulang lebih awal dari turnamen Malaysia Open Superseries 2013. Pada babak kedua Kamis (17/1), Linda dan Firda ditundukkan dua tunggal putri asal Jepang, Minatsu Mitani dan Nozomi Okuhara.

Linda yang bertanding lebih dahulu harus mengakui keunggulan Nozomi Okuhara yang merupakan Juara Dunia Junior 2012. Linda menyerah dua set langsung 13-21 dan 13-21 dalam waktu 35 menit.

Seperti dilansir situs resmi PBSI, Linda mengaku tidak dapat mengeluarkan permainan terbaiknya pada pertndingan tersebut. Jika dibandingkan dengan dua kemenangan sebelumnya atas Okuhara, kali ini Linda kurang sabar dan kurang tahan menghadapi bola-bola dari tunggal putri Jepang tersebut.

“Saya tak bisa menguasai keadaan, tidak bisa keluar dari tekanan. Selain itu saya banyak buang poin dari kesalahan-kesalahan yang tidak perlu,” kata Linda.

Sementara itu, Adriyanti Firdasari juga harus gagal ke perempat final usai dikalahkan Minatsu Mitani yang menjadi unggulan ketujuh. Firda kalah dua set langsung 19-21 dan 15-21 dalam waktu 38 menit.


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X