Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Joko Driyono Mentoleransi Tunggakan Klub

By Andi Yanianto - Jumat, 18 Januari 2013 | 15:12 WIB

CEO PT Liga Indonesia (PT LI) Joko Driyono mengatakan masalah penunggakan gaji kepada para pemain dan ofisial bukan semata kesalahan klub. Ia mentoleransi kondisi tersebut karena iklim persepakbolaan di Indonesia sedang tidak kondusif.

"Kita harus menyadari bahwa kondisi yang dialami klub saat ini, dengan melihat kondisi sepakbola yang ada di Indonesia sekarang," tutur Djoko Driyono di situs resmi. Joko Driyono juga mengatakan yang harus menjadi fokus perhatian adalah kontrak para pemain.

"Yang paling penting adalah kontrak para pemain itu dilindungi, dan langkah yang paling konkret adalah bagaimana mencari untuk membayar gaji para pemain tersebut," sambung Joko.

Sejauh ini PT LI telah melakukan pelunasan terhadap tunggakan gaji para pemain ataupun ofisial yang dilakukan oleh klub dengan anggaran dari subsidi klub.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X