Pemain bertahan yang merangkap sebagai kapten tim Barcelona, Carles Puyol, memuji keberhasilan Real Sociedad yang telah berhasil menghadirkan kekalahan pertama timnya di La Liga musim 2012/13.
Lionel Messi dan Pedro Rodriguez telah membuat Barcelona unggul 2-0 hingga menit ke-25, namun kebangkitan Real Sociedad untuk membalikan keadaan melalui gol Chory Castro, Imanol Agirretxe dan gol bunuh diri Javier Marcerano itu sangat hebat dan penuh perjuangan. Carles Puyol menilai mereka telah bermain sangat baik sebelum Gerard Pique diganjar kartu merah oleh wasit pada menit ke-56.
"Tim kami telah memberikan segalanya bagi tim. Saat tertinggal 2-0 mereka semakin memperketat lini pertahanan mereka hingga kami harus puas dengan hanya mencetak dua gol. Mereka bermain sangat baik dan berhasil bangkit dari ketertinggalan. Hal ini lah yang harus anda puji," ujar Puyol kepada Football-Espana.
"Saya pikir kartu kuning kedua bagi Pique itu tidak adil, walaupun saya tidak begitu jelas melihatnya. Pekan depan kami akan menghadapi Malaga, dan kami harus tetap fokus untuk dapat memenangkannya. Saya percaya bahwa Barcelona kini tengah berada pada kemampuan terbaiknya," lanjutnya.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar